Bahan:
- Mentega secukupnya
- Nasi secukupnya
- Bawang bombay (setengahnya)
- Bawang putih (ditumbuk)
- Bakso (sesuai selera)
- Garam secukupnya
- Sosis (Ayam/Sapi sesuai selera)
- Keju
- Telur (1 buah)
- Potong-potong bawang bombay, bakso, dan sosis.
- Kocok telurnya (tanpa garam)
- Panaskan mentega sampai benar-benar meleleh di atas wajan.
- Masukkan bawang putih yang sudah ditumbuk, sesaat kemudian masukkan bawang bombay
- Sesaat kemudian masukkan bakso dan sosis, aduk merata
- Masukkan telur, aduk sambil agak disebar (dipotong-potong)
- Masukkan nasi, aduk hingga merata
- Bubuhkan garam secukupnya, aduk merata (takaran garam sesuai selera)
- Setelah rasanya dirasa pas, matikan kompor, pindahkan nasi goreng ke piring
- Agar menarik, tambahkan keju parut di atasnya sesuai selera
Tips: Keju bisa dipotong seperti dadu selain diparut
Bila anda masih pemula, sebaiknya memasak dengan api kecil
Selamat Mencoba......^^
2 komentar:
wahh..tak pernah lagi cuba masak nasi goreng + keju nih..hehe
:-)
This is my favorite breakfast menu.
In my home, only me that can make this unique food.
hahaha
:D
Posting Komentar
Silahkan tinggalkan komentar anda mengenai posting di atas, terima kasih :)